Minggu, 05 Februari 2012

Penerapan Hukum I Newton dalam Belajar

Menurut hukum I Newton bahwa setiap benda akan tetap berada dalam keadaan diam atau bergerak lurus beraturan jika tidak dikenai gaya dari luar (resultan gaya sama dengan nol, ΣF = 0). Hal ini berarti, untuk mengubah keadaan benda  dari diam menjadi bergerak, atau dari bergerak menjadi dian diperlukan suatu gaya. Adapun benda yang bergerak lurus beraturan tidak memerlukan gaya lagi untuk tetap bergerak lurus beraturan (tanpa percepatan).

Apa yang terjadi ketika kamu duduk di dalam bus yang sedang berjalan kemudian bus dihentikan (diren) tiba-tiba? Kamu akan terdorong kedepan kan? Sebaliknya, pada saat kamu berada dalam bus yang sedang berhenti kemudian secara tiba-tiba bus dijalankan, kamu akan cenderung tertarik ke belakang. Itulah aplikasi hukum I Newton dalam kehidupan sehari-hari. Nah bagaimana penerapan hukum I Newton dalam belajar efektif ?

Pernahkah kamu mengalami kesulitan saat akan memulai belajar ? saat memulai belajar, rasanya malas. Padahal buku dan alat tulis sudah siap di atas meja belajar seakan-akan tiada kekuatan untuk berkonsentrasi dan melawan rasa malas, dan selanjutnya….zzzzzz…tertidur lelap. Mengapa hal tersebut dapat terjadi ?


Hal tersebut dapat dimengerti karena kamu dari keadaan diam (belum pernah belajar) cenderung untuk tetap diam (tidak belajar). Lain halnya jika kamu diberi tugas ata PR yang harus dikumpulkan esok harinya. Apalagi tugas tersebut akan dinilai serta mempengaruhi kualitas kelulusan. Dapat dipastikan kamu memiliki suatu kekuatan besar untuk menyelesaikannya. Jadi memang diperlukan suatu gaya dari luar (energi pendorong atau motivasi kuat) yang dapat memaksa kamu dari keadaan diam (tidak belajar) menjadi berada dalam keadaan belajar.

Sebaliknya, jika kamu dalam keadaan berlajar dan bergerak lurus beraturan (maksudnya kamu sudah memahami materi pelajaran, merasa enjoy belajarnya) maka kamu menjadi lupa waktu. Kamu tidak merasa berat untuk belajar bahkan sering merasa tertarik untuk terus belajar, kecuali kalau ada gaya dari luar yang sangat kuat. Misalnya, acara film yang sangat disukai atau kedatangan tamu special. Hal ini sesuai Hukum I Newton, benda yang berada dalam keadaan lurus beraturan akan cenderung bergerak lurus beraturan, kecuali jika ada gaya dri luar yang berkerja pada benda tersebut. Jadi, menurut hukum I Newton kamu sebaiknya belajar secara berkesinambungan dan teratur serta menghindari atau mengatasi segala sesuatu yang dapat menghambat usaha belajarmu .

Let’s study student :) 



sumber : intan pariwara smp kelas vii

Tidak ada komentar:

Posting Komentar